Media Jepang
Manga Boku no Hero Academia Tamat, Eiichiro Oda Beri Penghormatan di Volume One Piece Terbarunya
JAPANESE STATION
| Agustus 7, 2024
30 0 0
0
Berita Jepang | Japanesestation.com
Setelah sepuluh tahun, manga Boku no Hero Academia resmi tamat. Chapter 430 dari manga karya Kouhei Horikoshi ini telah dirilis minggu lalu dalam edisi terbaru Weekly Shonen Jump, memberikan pembaca gambaran yang mengesankan tentang apa yang terjadi di masa depan bagi Deku dan teman-teman sekelasnya.
Mangaka One Piece sekaligus teman Horikoshi, Eiichiro Oda, memberikan penghormatan kepada seri tersebut dengan sebuah gambar yang menekankan persahabatan antara kedua seniman.
Dalam sampul One Piece Chapter 1122, para penggemar dapat melihat sosok Smoker yang menghisap dua cerutu dengan tulisan Hero Academia pada asapnya. Gambar sampul tersebut memiliki keterangan, "Permintaan sampul: Gambar ulang karya seni Smoker dari seorang anak laki-laki asal Prefektur Aichi, yang dikirim 22 tahun yang lalu." Anak muda yang dimaksud tersebut sebenarnya adalah Horikoshi, yang masih remaja pada saat itu, dan dia telah mengirimkan beberapa fan art Smoker kepada Oda beberapa tahun sebelum dia menjadi seniman profesional.
Oda juga menyertakan catatan pada gambarnya, yang jika diterjemahkan, berbunyi: "Sekarang Anda bisa bermain Pokémon Go sepuasnya! Horikoshi Sensei, selamat atas sepuluh tahun Anda!"
Oda telah memberikan penghormatan kepada rekan-rekan mangaka dengan menggunakan sampul One Piece pada kesempatan sebelumnya. Misalnya dalam sampul One Piece Chapter 766, menampilkan Luffy sedang makan mie dengan karakter tak terlihat yang dianggap sebagai Naruto karya Masashi Kishimoto.
Sang mangaka Naruto tersebut kemudian membalasnya penghormatan Oda dengan menyertakan lambang Bajak Laut Topi Jerami di sampul Naruto Chapter 700.
komentar
Jadi yg pertama suka