Cari Berita
Tips : hindari kata umum dan gunakan double-quote untuk kata kunci yang fix, contoh "sakura"
Maksimal 1 tahun yang lalu
Tanah Air
Wamen Stella Ikut 'The Military Way': Sangat Semangat dan Terinspirasi
CNN INDONESIA   | Oktober 26, 2024
15   0    0    0
Jakarta, CNN Indonesia --
Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendiktisaintek) Stella Christie bercerita soal pengalaman ikut retreat menteri Kabinet Merah Putih. Presiden Prabowo Subianto menyebut pelatihan ini dengan istilah "the military way".
Stella menyambut positif kegiatan tersebut. Menurutnya, penggemblengan di Akademi Militer (Akmil) Magelang itu efektif membangun kerja sama tim.
"Kesannya sangat semangat dan sangat terinspirasi sekali karena arahan Bapak Presiden kita harus team work dan saya rasa kita berolahraga bersama, dan bertinggal bersama adalah suatu yang sangat efektif," kata Stella disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu (26/10).
Stella mengaku belajar bekerja seirama dengan anggota kabinet lainnya. Dia yakin pengalaman ini menjadi bekal dalam menjalankan pemerintahan.
Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi juga menangkap kesan yang sama. Dia merasa kekompakan menteri-menteri Kabinet Merah Putih mulai terbangun.
"Kita dua hari ini sungguh luar biasa kekompakan dari seluruh anggota Kabinet Merah Putih, semangatnya terus satu sama lain saling mengingatkan," ujar Prasetyo.
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto memboyong seluruh Kabinet Merah Putih ke Akmil Magelang. Ia memerintahkan para anak buahnya belajar kedisiplinan dan kerja sama tim dari para pelatih Akmil.
Prabowo mengatakan pelatihan ini bukan upaya menerapkan militeristik. Dia ingin semua anggota kabinetnya punya pandangan yang sama dalam bekerja.
"Saya tidak bermaksud membuat Anda militeristik, salah, bukan itu. The military way ditiru oleh banyak pemerintah terutama perusahaan-perusahaan," ungkap Prabowo dalam pidato di Akmil Magelang, dikutip dari keterangan tertulis, Jumat (25/10).
(dhf/fra)
komentar
Jadi yg pertama suka