Ekonomi & Bisnis
Janji Dirut Baru Pertamina Simon Aloysius Mantiri
CNN EKONOMI
| Nopember 5, 2024
5 0 0
0
Jakarta, CNN Indonesia --
Direktur Utama Pertamina yang baru Simon Aloysius Mantiri mengucap janji, akan membawa perusahaan pelat merah yang baru dipimpinnya menuju masa depan yang lebih baik.
Janji ia ucapkan setelah diangkat Menteri BUMN Erick Thohir menjadi bos Pertamina.
"Saya berkomitmen untuk membawa Pertamina menuju masa depan yang lebih baik, dengan semangat kolaborasi dan dedikasi tinggi dari seluruh anggota keluarga besar Pertamina," katanya Senin (4/11) seperti dikutip dari akun Instagram Pertamina.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak hanya itu, ia juga bertekad meneruskan keberlanjutan program Pertamina yang telah berjalan baik di era Nicke Widyawati. Salah satunya dalam mencapai kemajuan perusahaan dan mewujudkan ketahanan dan swasembada energi nasional.
Menteri BUMN Erick Thohir merombak jajaran direksi dan komisaris Pertamina. Dalam perombakan itu, ia mencopot Nicke Widyawati dari posisinya sebagai direktur utama dan menunjuk Simon Aloysius Mantiri menjadi penggantinya.
Selain itu, Erick juga mengangkat mantan Ketua Umum PSSI M Iriawan atau Iwan Bule menjadi komisaris utama Pertamina.
Ia mengatakan pergantian dilakukan demi penyegaran. Ia menambahkan Nicke sudah cukup bagus dan lama dalam memimpin Pertamina.
"Bu Nicke saya rasa sudah kerja maksimal," katanya usai Rapat Kerja dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta Pusat, Senin (4/11).
"Beliau (Nicke Widyawati) sampai 6 tahun saya rasa (menjadi dirut Pertamina). Jarang loh dirut Pertamina selama itu. Jadi, saya mengapresiasi kinerjanya," jelas Erick.
Sementara terkait Iwan Bule, Erick mengatakan penunjukan sebagai komisaris utama dilakukan demi mencegah kebocoran di tubuh Pertamina.
"Kan memang itu (penunjukan Iwan Bule) bagian bagaimana pengawasan daripada kebocoran," tegas Erick.
(agt/agt)
komentar
Jadi yg pertama suka