Cari Berita
Tips : hindari kata umum dan gunakan double-quote untuk kata kunci yang fix, contoh "sakura"
Maksimal 1 tahun yang lalu
Ekonomi & Bisnis
Program Mudik Motor Gratis 2025 dari KAI: Berikut Prosedur Pengiriman Sepeda Motor
TEMPO BISNIS   | 15 jam yang lalu
9   0    0    0
TEMPO.CO, Jakarta -Mudik menjadi tradisi tahunan bagi banyak masyarakat Indonesia, terutama saat momen Lebaran. Bagi pemudik yang ingin lakukan pengiriman sepeda motor ke kampung halaman tanpa harus mengendarainya langsung, jasa kirim sepeda motor via kereta api bisa menjadi solusi praktis. Selain lebih aman dan mengurangi risiko kelelahan di perjalanan, layanan ini juga menawarkan biaya yang relatif terjangkau dibandingkan transportasi lainnya.  
PT Kereta Api Indonesia (Persero) mendukung penuh upaya Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan dalam menyelenggarakan Program Mudik Motor Gratis (Motis) 2025. Sebagai bagian dari inisiatif ini, KAI menyediakan layanan kereta api khusus untuk mengangkut sepeda motor pemudik guna memastikan perjalanan yang lebih aman dan nyaman.  
Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, menyatakan bahwa perusahaan siap memberikan layanan terbaik demi kelancaran Program Motis 2025. “KAI siap memberikan layanan terbaik dalam mendukung kelancaran Program Motis 2025,” ujarnya melalui keterangan di Jakarta pada Senin, 10 Maret 2025, dikutip dari Antara.
Program ini dirancang untuk meningkatkan aksesibilitas transportasi bagi masyarakat dengan menggunakan kereta api kelas ekonomi yang beroperasi dalam skema Public Service Obligation (PSO). Melalui program ini diharapkan lebih banyak pemudik beralih dari penggunaan sepeda motor ke moda transportasi kereta ap sehingga perjalanan mudik menjadi lebih efisien dan minim risik
Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Feni Novida Saragih menyampaikan bahwa Program Mudik Motor Gratis (Motis) 2025 bertujuan untuk mengurangi jumlah kendaraan roda dua di jalan selama arus mudik Lebaran, sekaligus menekan angka kecelakaan.
Kebutuhan untuk meningkatkan faktor keselamatan, perjalanan pemudik bisa menjadi lebih aman dan nyaman. Sebagai operator perkeretaapian yang berstatus BUMN, KAI berkomitmen penuh dalam mendukung program ini guna memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang ingin membawa sepeda motor ke kampung halaman.
Pendaftaran Program Motis 2025 telah dibuka sejak Sabtu, 8 Maret, dan akan berlangsung hingga Minggu, 6 April 2025. Calon pemudik dapat mendaftar melalui laman nusantara.kemenhub.go.id atau secara langsung di posko yang telah ditunjuk. Program angkutan Motis Lebaran 2025 akan berlangsung selama delapan hari dengan jadwal arus mudik pada 26-29 Maret 2025 dan arus balik pada 4-7 April 2025.
Persyaratan Program Mudik Motor Gratis (Motis) 2025 tetap sama seperti tahun sebelumnya. Berikut persyaratan dan cara daftarnya: 
  • Calon peserta harus memiliki KTP, SIM, dan STNK yang masih berlaku.
  • Sepeda motor yang didaftarkan berkapasitas mesin di bawah 200 cc.
  • Bahan bakar dalam tangki motor harus dikosongkan sebelum pengangkutan.
  • Setiap motor yang dikirim mendapatkan 2 tiket penumpang dewasa dan 1 tiket bayi di bawah 3 tahun (tanpa tempat duduk) sesuai ketentuan.
  • Peserta tidak boleh mendaftar program mudik gratis lain dan harus mengikuti program tanpa membatalkan pendaftaran.
 Cara Pendaftaran Program Mudik Motor Gratis (Motis) 2025
  • Registrasi online melalui situs resmi Kementerian Perhubungan di nusantara.kemenhub.go.id.
  • Cermati syarat dan ketentuan Program Motis 2025 sebelum melakukan pendaftaran.
  • Jika telah memenuhi persyaratan, klik tombol "Daftar" yang terletak di bagian kanan bawah halaman.
  • Isi data diri sesuai permintaan, termasuk nama lengkap sesuai KTP, alamat email aktif, nomor handphone aktif, serta password untuk akun pendaftaran.
  • Centang kotak persetujuan syarat dan ketentuan, lalu klik tombol "Submit".
  • Masukkan kode OTP yang dikirimkan ke alamat email yang telah didaftarkan.
  • Login ke akun Motis dengan menggunakan nomor handphone atau email serta password yang telah dibuat.
  • Pilih menu pendaftaran untuk melanjutkan proses registrasi.
  • Siapkan dokumen yang diperlukan, seperti KTP, KK, SIM, dan foto kendaraan.
  • Isi formulir pendaftaran dengan lengkap, lalu selesaikan proses registrasi untuk mengikuti Program Motis 2025.
Dengan mengikuti Program Mudik Motor Gratis 2025, calon pemudik dapat menikmati perjalanan yang lebih aman dan nyaman tanpa harus mengendarai motor jarak jauh. Pastikan juga untuk memahami syarat dan prosedur yang berlaku agar proses kirim sepeda motor berjalan lancar dan kendaraan tiba di kampung halaman dengan selamat.
Mila Novita berkontribusi dalam penulisan artikel ini. 
komentar
Jadi yg pertama suka