Cari
Lokasi Sekarang
Input nama tempat atau gunakan lokasi sekarang
...
Jam Buka
Sabtu, 16 Nopember 2024
Sekarang buka
Memo :
Pihak pengurus tidak mencantumkan jam buka-tutup di websitenya. Kami hanya memperkirakan jam buka tutup berdasarkan waktu subuh dan Isya.
Update 3 September 2023, 06:22
Foto
1105   0    1    0
Akses
Untuk Umum
Muat
+ 100
Wudhu
Di dalam
P
Parkir
Parkir koin
Jumat
1230
Tarwih
20 rakaat
Mazhab
Syafii
Tempat Akhwat

Masjid ini menempati lantai 2 dan lantai 3, ikhwan di lantai 3 dan akhwat di lantai 2. Tempat wudhu ikhwan di lantai 1, sementara untuk akhwat di lantai 3. Gedung adalah milik CICC yang terletak sangat dekat dari stasiun karena persis di sebelah stasiun kereta dan hanya butuh kurang dari 1 menit dari stasiun Nishi Chiba.

Di masjid ini juga ada TPA untuk anak-anak di hari sabtu dan minggu. Program ini cukup diminati karena pesertanya bahkan ada yg dari daerah lain seperti Tokyo atau Ibaraki.

Saat ini (agustus 2021) imam masjid adalah orang Indonesia, ustadz Thohir, oleh karenanya tata cara sholat mengikuti mazhab syafi'i.

Lantai satu ada kafe dengan menu halal.

Bagi yang datang menggunakan mobil, tidak ada tempat parkir di masjid tapi ada banyak sekali tempat parkir koin di sekitar stasiun dengan tarif yang bervariasi, namun sekitar 600 yen per satu jam. Jarak tempat parkir sangat dekat, bisa ditempuh dalam jarak 1 menit jalan kaki. Bagi yang datang pakai sepeda, bisa parkir di bawah tangga. Atau menggunakan parkir sepeda stasiun yang gratis pada satu jam pertama.

Akses Ke Lokasi
Dengan Kereta
30 detik berjalan kaki dari stasiun JR Nichi-Chiba dan 2 menit berjalan kaki dari Universitas Chiba Kampus Nishi-Chiba
Dengan Bis
Cari yang ke arah stasiun Nishi Chiba JR.
Dengan Mobil/Dll
Ikuti peta google ke arah stasiun Nishi Chiba, parkir di parlir koin sekitar stasiun lalu jalan kaki ke masjid
Jadwal Sholat
Komentar
Jadi yg pertama suka