Media Jepang
Bermain di Mizumoto Park, Taman Terbesar di Seluruh Distrik Tokyo
JAPANESE STATION
| Desember 3, 2024
22 0 0
0
Berita Jepang | Japanesestation.com
Berada di tengah hiruk pikuk kota besar seperti Tokyo, tidak ada salahnya jika menepi sejenak untuk menghilang dari kesibukan kota. Meski dipenuhi oleh bangunan perkantoran yang menjulang tinggi, Tokyo juga menyimpan banyak taman yang terbuka untuk siapa saja, termasuk para wisatawan. Salah satu taman di Tokyo yang bisa kamu kunjungi adalah Mizumoto Park.
Terletak di Distrik Katsushika, Mizumoto Park tidak hanya menjadi taman terbesar untuk distrik ini, melainkan terbesar di seluruh 23 distrik di Tokyo! Taman ini dibangun pada tahun 1965 dengan tujuan menyediakan air untuk irigasi dan mengurangi polusi udara. Kalau sekarang, Mizumoto Park sudah menjelma menjadi tempat rekreasi keluarga atau siapa saja yang ingin menghabiskan waktu dengan berinteraksi bersama alam.
Di sini kamu bisa menjelajahi taman seluas 921,539 m2 ini dengan berjalan kaki, tapi jauh lebih nyaman kalau kamu naik sepeda. Tidak perlu repot membawa sepeda dari rumah karena Mizumoto Park menyediakan penyewaan sepeda. Sayangnya persewaan ini hanya dibuka saat akhir pekan dan libur nasional, namun kalau kamu berkunjung di bulan Maret hingga November, persewaan ini dibuka setiap hari.
Sambil bersantai menikmati angin sepoi-sepoi yang berhembus di Mizumoto Park, kamu juga bisa melihat berbagai burung liar seperti burung bangau, burung titihan, hingga burung kingfisher. Kalau kamu datang saat musim dingin, kamu berkesempatan untuk melihat 500 bebek terbang loh! Selain melihat aneka burung, kamu juga bisa menggelar tikar piknik dan memulai barbekyu bersama keluarga.
Jika di musim dingin kamu bisa melihat ratusan bebek, maka di musim semi kamu akan disuguhi pemandangan pohon sakura mekar sempurna dengan warna merah muda yang cantik. Tidak heran jika Mizumoto Park menjadi salah satu tempat langganan penduduk Jepang untuk Hanami.
Tak hanya itu, musim gugur di Mizumoto Park juga tidak kalah cantik. Saat musim gugur tiba, kamu bisa melihat keindahan hutan Metasequoia yang jadi simbol ikonik dari Mizumoto Park. Ada 1.800 pohon Metasequoia yang berubah warna menjadi coklat kemerahan dengan sentuhan warna kuning yang hangat dan mengagumkan.
Ingin melihat keindahan aneka musim di Mizumoto Park? Kamu bisa mencapai taman yang buka setiap hari ini dengan naik kereta JR Joban dari Stasiun Kanamachi atau Stasiun Keisei Kanamachi. Oh! Mizumoto Park ini buka 24 jam tanpa dipungut tarif masuk. Jadi kamu benar-benar bebas menjelajahi taman yang satu ini sampai puas!
Jangan lupa cek artikel Japanese Station untuk rekomendasi tempat wisata lainnya di Jepang!
Artikel ini ditulis dari berbagai sumber.
komentar
Jadi yg pertama suka