Media Jepang
Pengisi Suara Doraemon, Noriko Ohara dan Nobuyo Oyama, Dapatkan Japan Academy Special Awards
JAPANESE STATION
| 16 jam yang lalu
6 0 0
0
Berita Jepang | Japanesestation.com
Japan Academy Prize Association telah mengumumkan pemenang penghargaan khusus dari Japan Academy Film Prize ke-48 pada Selasa (14/01) lalu. Kedua pengisi suara Doraemon, Noriko Ohara dan Nobuyo Oyama, mendapatkan penghargaan khusus dari ajang ini. Penghargaan ini merupakan penghargaan yang diberikan kepada insan perfilman yang telah meninggal dunia dan memberikan kontribusi signifikan dengan hasil yang luar biasa.
Ohara telah menjadi pengisi suara karakter Nobita sejak tahun 1979 hingga 2005 dan meninggal dunai di usia 88 tahun pada 12 Juli 2024 akibat penyakit yang dideritanya. Sementara Oyama telah menjadi pengisi suara karakter Doraemon sejak tahun 1979 hingga 2005 dan meninggal dunia di usia 90 tahun pada 29 September lalu.
Pemenang untuk seluruh kategori Japan Academy Film Prize ke-48 akan diumumkan pada 21 Januari mendatang dengan acara puncak pada 14 Maret di Tokyo.
komentar
Jadi yg pertama suka